kangkung.
Pelecing adalah makanan khas masyarakat Lombok yang terbuat dari kangkung khas Lombok. Kangkung Lombok memiliki tekstur yang agak besar. Rasa kangkung Lombok berbeda dengan kangkung di luar. Cara pembuatan pelecing yaitu dengan merebus kangkung hingga matang dan di suir-suir memanjang. Setelah itu dicampur dengan sambal tomat yang pedas. Bumbu sambal tersebut adalah cabe rawit merah, tomat, garam, penyedap, terasi Lombok, dan perasan jeruk purut. Rasa terasi Lombok yang membuat rasa sambal pelecing sangat nikmat disantap bersama nasi putih.Pelecing bisa anda nikmati di sebagian besar rumah makan di Pulau Lombok tapi untuk wilayah kota Mataram anda bisa mencoba pelecing di Jalan Majapahit. Menurut saya, rasa pelecing di sana sangat nikmat dengan sensasi pedas yang sulit anda lupakan.
2. Kelaq Batih
Kuliner khas Lombok satu ini sudah jarang ditemukan di restoran atau rumah makan di Pulau Lombok. Bahan utama kelaq batih adalah biji buncis yang sudah tua dicampur dengan daun singkong muda. Kekhasan rasa dari kelaq batih terletak pada bumbu rempah-rempah yang digunakan atau kalau dalam bahasa sasak disebut ragi beleq.
Ragi beleq terdiri dari merica, ketubar, jahe,lengkuas, sedikit kencur, cengkeh, cabe merah, bawang merah, bawang putih, terasi, garam, dan penyedap (opsional).
Cara memasak kelaq batih cukup gampang yaitu dengan merebus biji buncis yang sudah tua sampai empuk. Masukkan bumbu yang terlebih dahulu sudah ditumis. Menumis bumbu sebaiknya menggunakan minyak kelapa agar aroma dan rasanya lebih sedap. Selanjutnya masukkan daun singkong. Tunggu hingga daun singkong matang, lalu hidangkan bersama nasi hangat.
3. Sate Bulayak
Sate bulayak adalah makanan khas Pulau Lombok yang terdiri dari sate dan bulayak. Bulayak memiliki tekstur seperti ketupat, tetapi dengan bentuk bulat memanjang. Keunikannya adalah bungkus bulayak bukan dari daun pisang atau daun kelapa melainkan dari daun aren. Kekhasan sate terletak pada bumbu yang digunakan.Sate biasanya menggunakan bumbu kacang, tetapi sate bulayak menggunakan bumbu khusus yang dimasak dengan campuran santan kental dan kemiri. Sate bulayak dapat anda temukan di sepanjang jalan udayana kota Mataram, di Taman Hutan Suranadi Lombok Barat, di Pantai Senggigi Lombok Barat.
4. Nasi Puyung
Nasi puyung merupakan nasi campur dengan kekhasan rasa pedas level tinggi. Satu porsi nasi puyung terdiri atas nasi putih, sambal daging, biji kedelai goring, kentang goreng kremes, dan sambal. Keunikan rasa nasi puyung terletak pada sambal pedas dengan bumbu khas suku sasak. Nasi puyung bisa anda nikmati di desa puyung kabupaten Lombok Tengah. Jika tidak sempat ke sana, anda bisa menikmati nasi puyung di warung nasi puyung yang ada di depan Bandara Internasional Lombok.5. Nasi sukaraja
Nasi sukaraja adalah nasi campur yang hanya bisa ditemukan di desa Sukaraja, Ampenan, kota Mataram. Satu porsi nasi campur terdiri dari berbagai macam lauk yang bisa anda pilih. Menu khas suku sasak yang membedakan adalah campuran olah-olah. Olah-olah merupakan sayuran yang dimasak dengan bumbu khusus dan dikasi santan kental.Nasi sukaraja sangat disukai karena masih mempertahankan cara memasak tradisonal menggunakan tungku tanah dan kayu bakar. Cara masak tersebut sangat mempengaruhi rasa dan aroma masakan.
6. Sate Tanjung
Sate tanjung merupakan sate ikan dengan rasa yang sangat nikmat. Bumbu yang digunakan adalah bumbu khas dengan rasa pedas manis. Sate tanjung disajikan bersama lontong, urap sayur atau pelecing kangkung. Keunikan dari sate tanjung adalah penyajiannya di atas opak yang terbuat dari singkong. Sate ini bisa ditemukan di daerah tanjung, Lombok Utara.7. Ares
Ares adalah sayur khas kuliner lombok yang terbuat dari pohon pisang muda. Pisang yang digunakan adalah pohon pisang kapok. Dengan menggunakan bumbu khas, ares menjadi sayur yang wajib anda nikmati jika berkunjung ke Lombok. Dulunya ares hanya bisa dinikmati adalam acara-acara adat saja. Akan tetapi, sekarang anda bisa menikmati ares di warung-warung makan di Pulau Lombok.8. Kelaq Sebie
Sebie dalam bahasa sasak Lombok artinya cabe. Kelaq sebie merupakan kuliner khas Lombok yang paling pedas karena bahan utamanya adalah cabe rawit hijau. Untuk memasak kelaq sebie kita membutuhkan cabe rawit hijau sekitar satu kilogram. Cabe rawit hijau dipotong-potong agar rasa pedasnya keluar. Bumbu yang digunakan adalah bawang merah, bawang putih, terasi, garam, penyedap (opsional) dan santan kental.
Selain cabe rawit hijau, kelaq sebie akan terasa sangat sedap jika ditambahkan ikan tongkol, terong, kacang panjang. Cara memasaknya sangat mudah yaitu dengan memasukkan semua bahan dan bumbu lalu dimasak hingga matang. Kelaq sebie terasa lebih mantap jika dimasak lebih lama sampai kuah santannya tersisa sangat kental.
9. Ayam Taliwang
Ayam taliwang adalah salah satu kuliner Lombok yang sudah sangat terkenal. Ayam utuh yang dilumuri bumbu khas kemudian dibakar atau digoreng. Ada banyak restoran ayam taliwan yang bisa anda temukan terutama di wilayah saying-sayang kota Mataram. Sepanjang jalan berderet restoran ayam taliwang di wilayah ini.10. Sate rembige
Sate rembige memiliki kekhasan rasa bumbu yang kuat. Ada tiga pilihan sate yang bisa dinikmati yaitu sate hati sapi, sate daging, dan sate pusut. Sate rembige disajikan bersama lontong. Anda bisa menikmati sate ini di wilayah rembige, kota Mataram.11. Kelaq Lebui
Lebui kelaq pangkes atau ada yang menyebutnya lebui kelaq sebie adalah biji kedelai hitam yang dimasak dengan bumbu kuah asam. Rasa pedas dan asam sangat nikmat jika makan dengan nasi hangat. Bisa anda nikmati di warung-warung makan di pulau Lombok.12. Beberuq terong
Terdapat dua versi beberuq terong yaitu ada yang menggunakan terong bulat mentah da nada yang menggunakan terung panjang yang dibakar. Terung mentah yang di iris kecil-kecil,kemudian dicampur dengan sambal tomat pedas. Jika menggunakan terong bakar, setelah agak dingin terong bakar tersebut di suir-suir memanjang. Bumbu yang digunakan sama dengan bumbu pelecing. Hampir semua warung makan di Pulau Lombok menyediakan beberuq terong.13. Ikan bakar pantai nipah.
Ikan Bakar pantai nipah, kuliner lombok ketika mengunjungi pantai-pantai di Lombok. Menikmati ikan bakar sambil melihat keindahan pantai nipah adalah hal yang tidak boleh anda lewatkan jika ke Pulau Lombok. Sepanjang jalan dari bukit malimbu hingga pantai nipah akan anda temukan para penjual ikan bakar. Biasanya ikan bakar disajikan bersama nasi, pelecing, dan beberuk.14. Kelaq Kelor
Kelor merupakan sayuran yang sangat enak bila dimasak sebagai sayur bening. Mungkin di tempat lain sulit menemukan masyarakat yang memakan daun kelor karena biasanya digunakan saat memandikan mayat. Akan tetapi, bagi masyarakat Lombok sayur kelor menjadi salah satu sayuran khas yang sering dimakan bersama nasi putih dan sambal terasi khas Lombok. Di Lombok timur terdapat warung makan kelor yang senantiasa menyajikan kelaq kelor sebagai menu utamanya.15. Aneka jajanan khas Lombok
Aneka jajan tradisonal khas Lombok seperti kelepon, ore, banget, lempok, lupis, serapat, dll adalah pilihan cemilan yang bisa anda nikmati di Pulau Lombok. Jajan tradisonal bisa ditemukan disemua pasar tradisonal di Pulau Lombok. Lebih lengkap tentang jajanan khas lombok, lihat pada postingan 8 jajanan khas Lombok.16. Nasi Kotaraja
Sekilas memang tidak ada yang spesial dengan hidangan nasi Kotaraja, tapi jangan salah, jika anda pernah mencicipi rasa khas dari nasi kotaraja, anda pasti setuju dengan pernyataan, Nasi Kotaraja, Menu sederhana tapi kelezatannya Juara. Nasi kuta raja memiliki ciri khas hidangan lauk berupa “jangan rarit” dan “sambal sebie“.
Jangan rarit adalah daging sapi yang dicampur dengan bumbu khas dan dijemur. Setelah itu digeprek dan digoreng. Sambal sebie adalah sambal yang dibuat dari cabai rawit hijau, dicampur dengan beberapa bumbu khas lombok yang akan menghasilkan cita rasa yang luarbiasa.
Jika anda ingin menikmati kuliner khas kotaraja ini, anda bisa langsung ke desa Kotaraja di Lombok timur. Nasi kotaraja merupakan kuliner yang sudah sangat populer puluhan tahun kuhususnya didaerah Lombok timur. Bagi para pencinta kuliner, nasi kota raja wajib anda masukkan kedalam list perjalanan kuliner anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar