Rabu, 21 Februari 2018

makanan khas bali

Makanan Khas Bali Yang Wajib Dicoba

Selamat datang di Bali Raja Salman. Sudah tahu ‘kan bahwa orang nomor satu di Arab Saudi ini tengah berlibur ke Pulau Dewata Bali? Dipastikan para rombongan raja yang berjumlah 1500 orang tersebut akan berlibur ke Bali.
Dalam lawatannya ini setelah ada pertemuan dengan presiden dan jajaran menteri Indonesia, rombongan dari Raja Salman yang juga terdiri dari para pangeran dan jajaran orang penting di negerinya telah melakukan pertemuan di Jakarta.
Setelah selesai dari Ibu Kota Jakarta, mereka bertolak ke Bali untuk berlibur. Karena Bali bukan hanya indah alamnya saja, tetapi juga kuliner yang sangat sayang untuk dilewatkan, jadi inilah lima rekomendasi makanan yang pas ketika ke Bali.
1. Ayam betutu
Credit: Resepsedapku
Makanan yang satu ini memang sudah sangat khas sekali dengan Bali. Siapa sih yang bisa melewatkan kuliner ini ketika datang ke Bali? Sudah menjadi ikon kuliner di Bali sehingga ayam betutu sangat tidak boleh dilewatkan.
Kalau kita suka makanan yang pedas, ayam betutu sangat pas untuk disantap oleh lidah kita. Selain itu makanan ini kaya akan rempah-rempah dengan tekstur pedas yang berlimpah.
Penjual ayam betutu di Bali sendiri sudah banyak sekali. Hanya tinggal kita pintar-pintar memilihnya saja yang dekat dengan domisili atau pun yang memiliki rekomendasi paling baik menurut kita.
2. Sate lilit
Credit: Resephariini
Namanya sate, pasti khas dengan tusukannya. Tetapi berbeda dengan sate lilit yang satu ini. Jika biasanya sate itu dagingnya ditusuk, sate lilit ini “dililit” di tusukannya.
Sebelumnya dagingnya telah dihaluskan, kemudian diberi bumbu-bumbu khas Bali lalu dililitkan ke batang daun serai. Di sini terlihat jelas perbedaan sate lilit dengan sate lainnya. Bicara soal rasa, gurih dan empuk bisa kita dapatkan ketika makan ini.
Ada tiga daging yang biasa dijadikan sate lilit; ayam, babi, dan ikan tenggiri. Tetapi yang terakhir ini yang menjadi khasnya Bali.
3. Nasi campur ayam
Credit: Burhanabe
Belum sempat untuk menikmat semua kuliner khas Bali ketika berada di sana? Jangan khawatir, ada nasi campur yang mungkin sudah bisa mengobati rasa penasaran kita akan makanan khas Pulau Dewata.
Seperti namanya, nasi campur memiliki berbagai lauk di dalamnya, sebut saja sate lilit, ayam yang sudah disuir, sayur urap, dan lawar ayam. Ini sangat enak untuk disantap dengan nasi panas.
4. Rujak bulung dan rujak kuah pindang
Rujak dengan kuah dari ikan tuna? Bagaimana rasanya? Yang jelas sangat segar di mulut dan juga pedas, karena dalam dua rujak ini menggunakan irisan mangga dan juga cabai. Tetapi di berbagai tempat kita bisa menemukan dengan isi berbagai buah juga rumput laut di dalamnya.
5. Nasi jinggo
Credit: Vakamo
Ini merupakan salah satu makanan murah dari Bali. Tidak ada salahnya mungkin bagi rombongan Raja Salman untuk menikmati menu yang satu ini. Makanan ini dibungkus dengan daun pisang yang juga tersedia sambal khas Bali.
Karena makanan ini dibanderol dengan harga yang murah, maka lauknya juga tidak bisa kita harapkan yang mewah 'kan? Di dalam nasi jinggo terdapat mie goreng, ayam suir, dan tempe goreng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar